Rapat Kerja Daerah Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kaltim Tahun 2024

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar Rapat Kerja Daerah (RAKERDA) dengan tema "Penguatan Fungsi dan Peran Organisasi DWP untuk Mendukung Kinerja Pembangunan Nasional."
 
Acara tersebut dilaksanakan di Hotel Haris Samarinda, Rabu (17/7/2024).
 
Rakerda ini juga dirangkai dengan Seminar Tindak Pidana Kekerasan Seksual dengan tujuan agar hak dan perlindungan perempuan terimplementasi dengan baik sesuai dengan UU Nomor 12 Tahun 2022.
 
Pada kesempatan tersebut Ketua Panitia yang juga Ketua Dharma Wanita (DWP) DPMPTSP Kaltim, Ny. Nina Irni Yusnita Fahmi dalam laporannya menyampaikan bahwa Rakerda diikuti oleh 310 peserta yang terdiri dari DWP di lingkup Pemprov Kaltim, instansi vertikal, serta seluruh kabupaten/kota di Kaltim.
 
Nina menyatakan bahwa pertemuan ini akan membahas dan mengevaluasi program kerja DWP tahun 2023, serta menetapkan program kerja DWP pada akhir periode kepengurusan masa bhakti 2019-2024.
 
"Rakerda ini merupakan momentum yang tepat untuk merefleksikan kembali misi dan peran organisasi DWP bagi kesejahteraan para anggotanya sebelum memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar," ujarnya.
 
Narasumber seminar ini yaitu Kepala Dinas Kependudukan, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKP3A) Kaltim, Noryani Sorayalita, hadir pula Ketua DWP dari seluruh SKPD / yang mewakili beserta anggotanya.
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Link Terkait