Kegiatan Bimtek Sistem Perizinan OSS Dalam Rangka Mendukung Penerbitan Perizinan Berusaha Sektor Perindustrian

Dalam upaya mempercepat dan mempermudah proses perizinan berusaha di sektor perindustrian, DPMPTSP Provinsi Kalimantan Timur diwakili operator layanan Online Single Submission (OSS), Ghapur, menjadi narasumber dalam Bimbingan Teknis (Bimtek) Sistem Perizinan Online Single Submission (OSS). Acara ini diselenggarakan oleh Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Kalimantan Timur, untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai sistem OSS kepada para pelaku usaha dan instansi terkait.
 
Bimtek yang berlangsung di Hotel Pentacity Balikpapan, Rabu 24 juli 2024 ini dibuka oleh Kepala Disperindagkop UKM Kaltim, Heni Purwaningsih serta dihadiri oleh sejumlah peserta dari berbagai perusahaan industri, serta perwakilan dari instansi pemerintahan di tingkat provinsi dan kabupaten/kota.
 
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan para peserta dalam menggunakan sistem OSS untuk mengurus perizinan berusaha.
 
Dalam sesi Bimtek, para peserta diberikan materi mengenai tata cara penggunaan sistem OSS, termasuk langkah-langkah pendaftaran, pengisian data, hingga proses penerbitan izin. Selain itu, peserta juga diajak untuk melakukan simulasi penggunaan sistem OSS, sehingga dapat lebih memahami praktik nyata dalam pengurusan perizinan.
 
Dengan terus melakukan sosialisasi dan pelatihan mengenai sistem OSS, DPMPTSP Kalimantan Timur berkomitmen untuk mendukung pertumbuhan sektor industri dan meningkatkan daya saing daerah dalam menarik investasi.
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Link Terkait