Puguh Pimpin Rapat Bahas Persiapan Event Trans Borneo 2022 The Twilight Trail, Lewati Rute Malaysia Kaltim Kaltara
Puguh Pimpin Rapat Bahas Persiapan Event Trans Borneo 2022 The Twilight Trail, Lewati Rute Malaysia Kaltim Kaltara
Sejalan dengan Surat Kepala DPMPTSP Provinsi Kalimantan Timur Nomor 005/629.3/DPMPTSP-II/2022 tanggal
09 Mei 2022, perihal Persiapan kegiatan Trans Borneo 2022 The Twilight Trail, didampingi Kabid Promosi Noer Adenany dan Kabid Perencanaan Pengembangan Iklim Penanaman modal Hj.Riawati, Kepala DPMPTSP Kaltim
Puguh Harjanto Gelar rapat koordinasi bahas persiapan event Trans Borneo 2022 The Twilight Trail yang akan berlangsung pada tanggal 01 October 2022 sampai 21 October 2022 dengan rute diawali melalui Sabah Malaysia masuk ke Provinsi Kalimantan Utara melalui Simanggaris, Sungai Ular kemudian ke Kaltim dan keluar Melalui Long Nawang di kabupaten Malinau dan tembus ke Kapit dan berakhir di Lawas, Serawak.
Puguh menekankan pentingnya Kerjasama antara Pemerintah Kabupaten/Kota di Kaltim dengan Kaltara yang di lewati agar bisa bejalan lancar sehingga mendapat manfaat yang positif yaitu Promosi Investasi.
“Event ini bisa memperkenalkan destinasi pariwisata yang ada di 2 Provinsi yang berfokus pada kegiatan promosi wisata kepada masyarakat atau turis dari luar Indonesia. Dengan itu maka jadwal perjalanan yang akan dilakukan dari pihak North Borneo Explorer Malaysia bisa disusun dengan menarik destinasi yang akan jadi persinggahan dan fokus promosi” Jelas Mantan Ajudan Bupati Pacitan tersebut
Dari hasil rapat koordinasi, diperoleh kesimpulan bahwa peserta North Borneo dari Malaysia meminta bantuan disaat pihak Malaysia sudah memasuki Kawasan Kaltim yaitu :
a. Pengamanan Kendaraan;
b. Parkiran yang luas;
c. Penyediaan BBM;
d. Izin mendatangi Titik Nol IKN;
e. Mencari Investor dari Kaltim;
f. Mengikuti SOP Covid;
g. Izin mengikuti event yang diselenggarakan
h. Proses Keimigrasian
Puguh menyampaikan akan adanya rapat lanjutan untuk memaksimalkan kegiatan yang akan dilakukan dengan berkoordinasi, bekerjasama, serta mendukung satu sama lain, agar kegiatan yang akan dilakukan bisa berjalan dengan lancar.
Turut hadir dalam kegiatan rapat Dinas Pariwisata Kaltim, Perwakilan dari North Borneo Explorer Malaysia, DPMPTSP Kabupaten Berau dan Perwakilan Konsulat KJRI.
Sosial Media