Gubernur Isran Resmi Lantik Sri wahyuni Jabat Sekda Kaltim

Gubernur Isran Resmi Lantik Sri wahyuni Jabat Sekda Kaltim
 
Gubernur Kaltim, Isran Noor resmi melantik Sekretaris Daerah (Sekda) Kaltim terbaru, Sri Wahyuni di Pendopo Odah Etam, Kantor Gubernur Kaltim pada Rabu (30/3/2022). Sri Wahyuni pun menjadi Sekda perempuan pertama di lingkungan Pemprov Kaltim.
 
Gubernur Kaltim, Isran Noor menyebutkan, seorang sekda harus mampu berkoordinasi, berkomunikasi, dan menerjemahkan program-program pembangunan Kaltim. Khususnya kepada staf dan unit-unit kerja terkait.
 
“Kami dukung keputusan Presiden RI yang sudah menetapkan Ibu Sri Wahyuni sebagai Sekda Kaltim. Dia sudah bersumpah untuk bersungguh-sungguh, penuh kejujuran, dan keikhlasan. Kami dengar sumpahnya. Kalau begitu, kami yang mendengarkan juga harus ikut bersumpah bahwa program pemerintah daerah harus diwujudkan secara bersama,” tambah Isran.
 
Di tempat yang sama, Sri Wahyuni mengungkapkan, dirinya tidak bisa mengemban amanah yang telah dipercayakan ini sendirian. Sehingga dia juga berharap terjalinnya kerja sama dengan seluruh pihak di Kaltim.
 
“Siap insyaallah mengemban amanah. Komunikasi tentu tidak mengenal gender ya. Mudah-mudahan, dengan pencapaian ini juga memberi dorongan yang kuat bagi ASN perempuan bahwa kita punya kesempatan yang sama,” jelas Sri Wahyuni
 
Menurut Sri, komitmen juga diperlukan karena kesempatan itu harus digunakan untuk menunjukkan kinerja yang baik, komunikasi, dan kolaborasi.
“Setelah ini saya tentu akan berkoordinasi dengan Pj Sekda sebelumnya serta kepala OPD lainnya,” tutup Sri singkat.
 
Sri Wahyuni menempuh pendidikan terakhirnya di The Australian National University (ANU) Australia dengan gelar Master of Public Policy.

Link Terkait